February 11, 2021 | Other Activities
#sahabatdata mendengar istilah tea morning mungkin yang terbesit di pikiran adalah ajang bersenda gurau bercengkrama sambal menyeduh secangkir teh hangat. Sebenernya acara tea morning merupakan agenda mingguan di Kantor BPS Kabupaten Magelang., Bukan sekedar ajang kumpul dan minum teh, kegiatan ini merupakan wadah untuk berbagi ilmu, koordinasi dan arahan, motivasi kerja, serta sebagai salah satu wadah untuk menyerap aspirasi. Selain empath al tersebut di atas, acara ini juga digunakan sebagai wadah untuk berdiskusi permasalahan-permasalahan dan tantangan yang muncul dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Tea morning dan Ngobras pagi ini Kepala BPS Kabupaten Magelang berbagi informasi mengenai tata kerja baru di lingkungan Badan Pusat Statistik pasca penyetaraan jabatan sesuai permenPAN-RB No. 28 Tahun 2019. Susunan kerja baru ini harus disikapi sebagai langkah untuk menciptakan organisasi yang sehat, responsive, lebih dinamis dan mampu menjawab tantangan global. Masing-masing pegawai harus cepat menyesuaikan dengan tatanan kerja baru ini.
Namun tahukah #sahabatdata bahwa Tea Morning dan Ngobras pagi ini merupakan Tea Morning dan Ngobras pertama setelah fakum semenjak pendemi melanda. Kegiatan Tea Morning dan Ngobras kali ini dilakukan dengan cara berbeda yakni memanfaatkan zoom meeting. Meskipun hanya bisa melalui zoom meeting, tidak mengurangi esensi dari kegiatan tersebut.
Related News
Pelatihan Petugas Survei Pergudangan, Ekspedisi, dan Kurir (VPEK) dan Pola Distribusi (Poldis)
Sosialisasi Metadata dan Rekomendasi Statistik
Survei Industri Mikro dan Kecil (Survei IMK) dan Verifikasi Sentra Industri tahun 2020 (VSI20)
JURAGAN: Jumat Olahraga dan Jalan-Jalan
Pengawasan dan Pemeriksaan Susenas Maret 2025
Supervisi Kegiatan Statistik Harga dan Distribusi
BPS-Statistics Indonesia
BPS Kabupaten Magelang (Statistics of Magelang Regency)Jl. Soekarno-Hatta No. 4 Kota Mungkid 56511
Telp (62-293) 788143
Faks (62-293) 788143
E-Mail : bps3308@bps.go.id